ARSIP BULANAN : August 2021

UNG Berprestasi

04 August 2021 09:54:47 Dibaca : 13

GORONTALO,tahun 2018 menjadi masa pencapaian berbagai prestasi di berbagaia bidang oleh Universitas Negri Gorontalo.Salah satu prestasi yang terbilang sukses ditorehkan adalah pencapaian akreditas.Tidak tangung- tanggung prestasi akreditas yang berhasil di torehkan meliputi akreditas program studi (prodi) dan juga akreditas institusi.

Dalam hal akreditas prodi,total prodi yang telah terakreditasi A mengalami peningkatan menjadi 9 prodi,sedang sisanya semuanya telah terakreditasi B.Semantara itu catatan gemilang juga di torahkan akreditas institusi yang sebelumnya terakreditasi B,,meningkat menjadi akreditas A.

Ikon Masker di Gerbang UNG, Pengingat Pandemi Masih Berlangsung04 August 2021 09:45:56 Dibaca : 3 

Dengan seni tersebut dibuat oleh pusat inovasi UNG dengan dibantu oleh komunitas Hartdisk dalam rangka mengingatkan kepada masyarakat bahwa pandemi masih berlangsung.

Direktur Pusat Inovasi UNG, Funco Tanipu mengungkapkan ikon masker itu dibuat sebagai pengingat secara simbolik kepada masyarakat bahwa pandemi masih belum berlalu. Melihat juga penerapan protokol kesehatan saat ini mulai diabaikan.

Ikon masker tersebut diklaim sebagai ikon masker terbesar di dunia dan selalu menyita perhatian masyarakat sehingga membuat banyak orang-orang yang melihatnya akan langsung berswafoto dengan ikon masker tersebut. Kemudian bagaimana cara pembuatan ikon masker tersebut?

“Ikon tersebut dibuat dengan bahan dasar bambu, namun tidak sepenuhnya menggunakan bambu yang masih utuh tapi kami menggunakan dinding pitate sebanyak 15 lembar dan bahan konstruksinya kami masih menggunakan kawat besi. Setelah itu proses penganyaman yang dilakukan oleh 5 orang dari komunitas Hartdisk,” kata Pipin, salah seorang anggota Komunitas Hartdisk.

Pitate merupakan bambu maupun pelepah sagu yang yang sengaja dianyam sedemikian rupa untuk dijadikan sebagai dinding rumah, hiasan dan sebagainya.

“Awalnya kami hanya disuruh membuat ikon masker biasa. Cuman karena akan terkesan biasa dan terlalu baku, jadi kami menawarkan bagaimana ikon masker tersebut dibuat menjadi ada bentuk seperti topeng,” ungkap Pinpin.

Ternyata selain menampilkan seni yang dibuat oleh anak bangsa khususnya karya anak Gorontalo, juga ikon masker ini menjadi pengingat kepada masyarakat bahwa pandemi Covid-19 masih berlangsung dan mewajibkan seluruh masyarakat untuk menggunakan masker setiap berpergian.

 

Sejarah singkat UNG

04 August 2021 09:40:27 Dibaca : 31

Universitas Negeri Gorontalo, disingkat UNG, adalah perguruan tinggi negeri di Gorontalo, Indonesia, yang berdiri pada 1 September 1963. Mulanya Universitas ini diberi nama Junior College, dan menjadi bagian dari FKIP UNSULUTENG. Tahun 1964 statusnya berubah menjadi Cabang FKIP IKIP Yogyakarta Cabang Manado, tahun 1965 bergabung dengan IKIP Manado Cabang Gorontalo.

Nama sebelumnya       :         IKIP Negeri Gorontalo                     Moto                             :     Unggul dan Berdaya SaingJenis                             :      Perguruan tinggi negeriDidirikan                       :         1 September 1963

     Tahun 1982 lembaga ini menjadi salah satu Fakultasdari Universitas Sam Ratulangi Manado dengan nama Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Unsrat Manado di Gorontalo. Lembaga ini resmi berdiri sendiri berdasarkan Keppres RI Nomor 9 Tahun 1993 tanggal 16 Januari 1993, dengan nama Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Gorontalo.

     Tahun 2001 berdasarkan Keppres RI Nomor 19 Tahun 2001 tanggal 5 Februari 2001 status lembaga ini ditingkatkan menjadi IKIP Negeri Gorontalo dengan 5 Fakultas dan 25 Program Studi. Dan akhirnya, pada tanggal 23 Juni 2004 Presiden Megawati meresmikan menjadi Universitas Negeri Gorontalo dengan Keputusan Presiden RI Nomor 54 Tahun 2004, tanggal 23 Juni 2004.

     Universitas Negeri Gorontalo membuka pintu selebar-lebarnya bagi segala upaya pengembangan martabat manusia melalui riset-riset. Paradigma piramida terbalik yang didorong oleh Rektor Prof. Dr. Syamsu Qamar Badu, M.Pd sangat mengutamakan program-program yang bisa lebih mendorong jurusan/prodi untuk bisa lebih mandiri, kreatif dan inovatif.

     Berdasarkan hasil akreditasi institusi oleh Badan Akreditasi Perguruan Tinggi tahun 2018, mengukuhkan Universitas Negeri Gorontalo masuk sebagai jajaran Perguruan Tinggi terbaik dengan perolehan akreditasi A. Pada tahun 2017, menempatkan Universitas Negeri Gorontalo pada peringkat 50 berdasarkan peringkat 100 besar Perguruan Tinggi Indonesia Non Politeknik oleh Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemristekdikti) Republik Indonesia. Selain itu berdasarkan data Peringkat Universitas di Dunia versi Webometrics tahun 2018, menempatkan Universitas Negeri Gorontalo pada peringkat 154 (Asia Tenggara) dan 42 (Indonesia).

     Pada masa pemerintahan gubernur provinsi gorontalo Rusli Habibie, pergantian nama Universitas Negeri Gorontalo sempat diusulkan menjadi UBJ Habibie (Universitas BJ Habibie). Namun kemudian para mahasiswanya menolak. Sebab dianggap akan menghilangkan entitas jati diri rakyat Provinsi Gorontalo

Kategori

  • Masih Kosong

Blogroll

  • Masih Kosong