ARSIP BULANAN : September 2012

MATERI PENGENALAN APLIKASI KOMPUTER

14 September 2012 17:08:36 Dibaca : 1940

MATERI

 

PENGENALAN KOMPUTER

 

 

 

Definisi Komputer

 

 

 

Istilah Komputer (Computer) diambil dari bahasa latin Computare yang berarti menghitung ( to Computer ).

 

Komputer adalah seperangkat alat elektronis yang berkerja secara teroganisir dan terintegrasi di mulai dari memasukan data(input), mengolah data(process) sampai menghasilkan informasi(output) secara otomatis, berdasarkan pada perintah (program)

 

 

 

Komputer terdiri atas 2 bagian besar yaitu perangkat lunak (software) dan perangkat keras (hardware).

 

Perangkat keras

 

  • Pemroses atau CPU sebagai unit yang mengolah data
  • Memori RAM, tempat menyimpan data sementara
  • Hard drive, media penyimpanan semi permanen
  • Perangkat masukan, media yang digunakan untuk memasukkan data untuk diproses oleh UPS, seperti mouse, keyboard, dan tablet
  • Perangkat keluaran, media yang digunakan untuk menampilkan hasil keluaran pemrosesan CPU, seperti monitor,speaker,plotter,proyektor dan printer

 

Perangkat lunak

 

  • Sistem operasi
    Program dasar pada komputer yang menghubungkan pengguna dengan hardware komputer. Sistem operasi yang biasa digunakan adalah Linux, Windows, dan Mac OS. Tugas sistem operasi termasuk (namun tidak hanya) mengatur eksekusi program di atasnya, koordinasi input, output, pemrosesan, memori, serta instalasi software.
  • Program komputer
    Merupakan aplikasi tambahan yang dipasang sesuai dengan sistem operasinya

 

SIKLUS PENGOLAHAN DATA

 

Suatu proses pengolahan data terdiri dari 3 tahapan dasar yang disebut dengan siklus pengolahan data (data processing cycle), yaitu input, processing dan output.

 

 

 

 

 

 

 

 

Kategori

  • Masih Kosong

Blogroll

  • Masih Kosong