PENGARUH STATUS SOSIAL EKONOMI ORANG TUA, LITERASI EKONOMI DAN LIFE STYLE TERHADAP PERILAKU KONSUMSI MAHASISWA

16 March 2021 09:01:44 Dibaca : 34

     Konsumsi adalah salah satu kegiatan ekonomi, dalam ilmu ekonomi, konsumsi adalah suatu kegiatan mengurangi nilai suatu barang atau jasa. Tujuan manusia melakukan komsumsi adalah untuk memenuhi kebutuhannya, sehingga manusia dapat terus melangsungkan hidupnya.      

     Perilaku konsumsi mahasiswa biasanya ada yang bersifat Rasional dan ada yang bersifat Irasional. Mahasiswa yang konsumsinya bersifat Irasional lebih bersifat konsumtif. Menurut Ancok (2004) dalam Ningrum (2011 :3), "Perilaku konsumtif adalah kecenderungan masyarakat untuk melakukan konsumsi tiada batas. " Manusia lebih mementingkan faktor emosinya dari pada tindakan rasionalnya atau lebih mementingkan keinginannya dari pada kebutuhannya.      Menurut Sangaji dalam Dian Eka (2011 : 30) mengatakan bahwa, "Status sosial ekonomi adalah gambaran tentang keadaan seseorang atau suatu masyarakat yang ditinjau dari segi sosial dan ekonomi, gambaran ini seperti tingkat pendidikan, tingkat pendapatan dan sebagainya.

     Berdasarkan beberapa pendapat diatas dapat disimpulkan bahwa status sosial ekonomi adalah latar belakang ekonomi keluarga atau orang tua yang diukur dengan tingkat pendidikan, tingkat pendapatan, pemilihan kekayaan, atau fasilitas serta jenis kekayaan.

 

Kategori

  • Masih Kosong

Blogroll

  • Masih Kosong