Persiapan Melakukan Wawancara Dalam Penelitian

23 September 2013 13:29:42 Dibaca : 2949

Wawancara merupakan kegiatan penting dalam sebuah penelitian. Wawancara bisa dijadikan sebagai salah satu cara pengumpulan data primer yang dapat menunjang sebuah penelitian, khususnya data yang diperoleh dari narasumber.

Wawancara dalam suatu penelitian digolongkan menjadi tiga kelompok :

1.Wawancara dengan Key Person

Tahapan awal penelitian yang bertujuan untuk mengeksplorasi sebuah fenomena, memperoleh gambaran atau data awal mengenai kondisi geografis daerah penelitian. Hasil wawancara dengan key person ini yang akan menjadi dasar penelitian Anda. Oleh karena itu, masukan dan informasi dari key person merupakan hal yang sangat penting. Anda perlu memahami bahwa key person merupakan orang yang dipandang paham atau punya pengalaman dan pengetahuan mengenai obyek kajian atau wilayah studi Anda. Key person bisa jadi seseorang yang berprofesi sebagai pejabat daerah, kepala dinas, kepala desa/kecamatan/kabupaten, ketua organisasi, pemuka agama, tokoh masyarakat, dan lainnya.

2.Wawancara dengan Responden

Responden merupakan orang yang Anda pandang bisa memberikan keterangan atau data informasi sesuai dengan obyek penelitian Anda. Responden merupakan orang yang dapat menjawab item atau butir pertanyaan dalam kuesioner Anda.

3.Wawancara dengan Informan

Pada dasarnya, informan tidak jauh berbeda dengan responden, hanya saja informan merupakan istilah yang lebih digunakan pada penelitian kualitatif. Jika dibandingkan dengan responden, data yang diberikan informan jauh lebih banyak dan umumnya memerlukan proses wawancara yang lebih lama. Wawancara dengan informan bisa dilakukan berulang jika Anda merasa informasi yang didapatkan kurang.

Jika Anda saat ini sedang melakukan wawancara untuk proses penelitian, ada beberapa hal yang perlu Anda persiapkan seperti :

· Kelengkapan peralatan wawancara : daftar pertanyaan atau kuesioner, alat perekam (voice recorder), kamera, alat tulis, dan lainnya.

· Peralatan pribadi seperti pakaian ganti, sepatu, jas hujan, dan lainnya jika Anda akan menginap di lokasi penelitian.

· Periksa kondisi kendaraan. Jika Anda akan bepergian dalam jarak yang cukup jauh, maka kondisi kendaraan perlu diperhatikan.

· Kartu identitas.

· Bekal penelitian. Makanan, minuman, dan finansial merupakan hal penting yang harus dibawa.

· Denah atau peta lokasi penelitian.

Berikut merupakan hal yang perlu Anda ingat dalam melakukan wawancara penelitian :

1.Perkenalkan diri Anda dengan sopan. Sebelum melakukan wawancara, sebaiknya Anda memperkenalkan diri dengan sopan kemudian sampaikan maksud dan tujuan kedatangan Anda. Bertanyalah terlebih dahulu apakah responden atau informan Anda memiliki waktu yang cukup atau tidak untuk menjawan pertanyaan yang akan diajukan.

Jika Anda ingin merekam pembicaraan, mintalah ijin kepada informan atau responden.

2.Bawa surat ijin penelitian. Hal yang perlu Anda ingat adalah membawa surat ijin penelitian. Jika Anda tidak membawa surat ijin penelitian, bisa jadi responden atau informan akan menolak untuk dimintai data atau keterangan. Anda perlu ingat juga bahwa informan atau responden belum mengenal Anda.

3.Pertanyaan singkat dan jelas. Gunakan pertanyaan yang singkat agar responden atau informan tidak bingung apa maksud pertanyaan Anda. Gunakan bahasa yang mudah dipahami, jangan terpaku pada teks kuesioner atau daftar pertanyaan. Kreatif mengolah pertanyaan akan mendatangkan manfaat bagi Anda dan tidak akan membuat proses wawancara berjalan lama.

4.Catat jawaban penting. Jangan lupa untuk mencatat jawaban atau informasi penting yang diberikan oleh informan atau responden selama wawancara. Anda dapat mengajukan pertanyaan lagi jika responden memberikan pernyataan penting berkait dengan penelitian Anda. Meski banyak bertanya, Anda harus ingat bahwa proses wawancara tidak seharusnya dilakukan seperti interogasi, bisa-bisa informan Anda malah takut dan tidak berkenan memberikan jawaban yang mendalam.

5.Jadilah pendengar yang baik. Jangan terburu-buru memotong pembicaraan informan Anda. Biarkan informan mengutarakan pendapat atau ceritanya. Pembicaraan yang mengalir justru akan banyak memunculkan informasi. Jadilah pendengar yang baik agar bisa menyimak cerita informan dan bisa Anda sambungkan ke pertanyaan berikutnya.

6.Pahami bahasa tubuh informan atau responden. Hal ini penting dan sangat diperlukan karena berbagai pertimbangan. Anda harus tahu ketika misalnya informan atau responden mulai bosan atau capek, maka hendaknya jangan terus ditanyai, bisa jadi jawaban yang diberikan tidak sesuai dengan harapan Anda.

7.Teliti dan ucapan terima kasih. Terakhir, periksa kembali semua daftar pertanyaan Anda, apakan ada yang terlewat untuk ditanyakan sehingga Anda tidak perlu melakukan wawancara ulang. Jangan lupa untuk mengucapkan terima kasih kepada informan Anda atas waktu dan informasi yang telah diberikan.

 

 

Sumber : CARApedia.com

Menengok Kembali Penyebab Badai Tornado di Oklahoma

23 September 2013 13:29:01 Dibaca : 1353

Bencana tornado yang menyerang wilayah Oklahoma pada tanggal 20 Mei 2013 silam menyisakan berbagai cerita duka bagi penduduk Amerika Serikat khususnya di Oklhaoma. Badai ini adalah yang terbesar yang terjadi di Amerika pada kurun 20 tahun. Berdasarkan pemberitaan dan pengamatan dari satelit Amerika, badai tornado ini memiliki lebar sekitar 1 mill hampir meratakan seluruh daratan di Oklahoma.

Dikutip dari New York Times, badai ini membuat rumah-rumah warga, sekolah, pusat bisnis rata dengan tanah, jalan raya rusak parah. Bahkan di beberapa tempat juga terjadi kebakaran akibat badai ini. Beberapa warga juga menjadi korban meninggal, korban cedera dan ada yang masih terkubur dalam reruntuhan bangunan.

Mengapai badai sehebat itu bisa terjadi?

Sebelumnya badai tornado juga pernah menyerang wilayah Moore pada bulan Mei 1999, namun tahun ini lebih hebat. Oleh para ahli meteorog, badan ini masuk dalam skala EF-5 dan menimbulkan serangan badai tornado skala kecil di wilayah lain sekitar Oklahoma. Kecepatan angin saat badai mencapai 320 km/jam dengan konvergensi angin yang cukup kuat.

Perbedaan suhu udara

Terjadinya badai tornado disebabkan karena perbedaan suhu antara suhu hangat dan lembab dengan udara dingin dan kering. Perbedaan suhu ini menyebabkan udara dingin mendorong udara hangat naik dengan tingkat kepadatan kurang. Saat terjadi peningkatan udara, air mulai mengembun dan munculah awan resiko badai. Awan ini akan bergerak seiring dengan hembusan angin.

Kecepatan angin di wilayah Oklahoma termasuk dalam skala cepat dan mempengaruhi awan badai untuk berputar mengubah arah dari horizontal ke arah vertikal. Arah inilah yang menyebabkan adanya corong awan kemudian timbul hujan es hingga corong awan tersebut bergerak menyapu tanah.

Korban badai meningkat seiring pertumbuhan wilayah

Apa yang membedakan badai tahun 1999 dengan badai tahun 2013 yang menyerang wilayah Oklahoma dipengaruhi juga oleh pertumbuhan jumlah penduduk yang pesat di kota tersebut. Kita semua tahu bahwa sebagian besar wilayah Amerika Serikat adalah daerah rawan badai “Tornado Alley”

Belajar dari status rawan badai inilah, tidak hanya di Oklahoma namun di semua daerah Amerika Serikat menyadari bahwa semakin pesat penduduk suatu di suatu wilayah rawan badai maka akan semakin banyak pula kerugian yang didapat dari bencana badai tersebut.

 

Sumber : CARApedia.com

Dilarang Memakai Ponsel Saat Di Pesawat, Ini Alasannya

23 September 2013 13:28:26 Dibaca : 1361

Larangan menggunakan ponsel di dalam pesawat memang menimbulkan kontroversi. Dalam sebuah studi menjelaskan, beberapa pilot dan pramugrari menggunakan tablet sebagai buku panduan manual penerbangan dan informasi penerbangan, sedangkan penumpang tidak boleh sama sekali menggunakan ponsel. Ada pihak yang memang jelas melarang sebab mempengaruhi sistem komunikasi dan navigasi pada pesawat. Ada pula pihak yang mempertimbangkan penggunaan ponsel boleh jika disetting Airplane mode.

Bagaimana dengan di Indonesia? Pada faktanya banyak penumpang pesawat mulai menyalakan ponsel mereka saat pesawat sudah lepas landas. Mereka hanya sampai mematahi peraturan dilarang menyalakan dan menggunakan ponsel saat pesawat sedang lepas landas, setelah itu mereka tidak paham bahwa sinyal pesawat mengganggu sinyal radio yang diterima-kirim pesawat pada pusat navigasi dari menara bandara.

Di Indonesia sudah ada Undang-undang yang mengatur larangan menggunakan ponsel di pesawat. Alasan teknisnya adalah ponsel, radio, dan televisi adalah barang elektronik yang masuk di kategori portable electronic devices (PED). PED adalah perangkat yang menganggu proses komunikasi dan navigasi suatu pesawat saat berada di udara. Perangkat elektronik PED sifatnya mengirim dan menerima sinyal radio.

Seperti pada ponsel yang mempunyai pancaran radiasi tenaga listrik pada radio BTS. Semakin tinggi pesawat maka ponsel yang ada di dalam pesawat semakin mudah menjangkau sinyal BTS yang ada di bawahnya. Gangguan yang diakibatkan oleh ponsel atau perangkat PED lainnya menyebabkan pesawat susah menerima informasi dari menara bandara.

Masa kritis pesawat berada saat pesawat akan mendarat. Jika ponsel ada yang dinyalakan maka ia akan menciptakan tenaga yang mengganggu komunikasi pesawat. Bahkan pilot bisa salah saat membaca panel instrument yang menyebabkan pesawat mengalami kecelakaan, arah terbang yang melenceng dari navigasi, gangguan bahan bakar dan sebagainya.

Jadi, sudah jelas bahwa penggunaan ponsel memiliki pengaruh besar akan keselamatan sebuah pesawat baik saat terbang atau sedang melaju di landasan. Kasus kecelakaan pesawat akibat kesalahan penumpang pesawat menyalakan dan menggunakan ponsel sudah banyak diberitakan media. Bahkan ada juga kasus pemukulan pramugrasi oleh seorang pejabat karena larangan penggunaan ponsel tersebut.

Sebaiknya kita memang harus paham bahwa ponsel tidak boleh digunakan saat berada di pesawat. Kita harus menyadari bahwa keamanan dan kelancaraan perjalanan pesawat tergantung dari kita mematuhi peraturan atau tidak. Bahkan Indonesia juga sudah tegas mengeluarkan UU Nomor 2 Tahun 2009 Tentang Penerbangan. Ada sanksi tegas bagi pengguna ponsel di dalam pesawat kita harus mematuhinya demi keselamatan bersama.

Cara Mudah Membuat Undangan Ulang Tahun

23 September 2013 13:26:48 Dibaca : 1746

“Happy birthday to you.. happy birthday to you…”

Dimana Anda bisa mendengar penggalan lirik diatas? Yak, di pesta ulang tahun. Sebuah lagu sebagai doa bagi mereka yang berulang tahun itu biasa dinyanyikan oleh sanak family, sahabat atau para undangan. Namun sebuah pesta, tidak akan ada artinya, tanpa mereka yang menghadiri. Tamu undangan, merekalah orang-orang yang datang atas undangan Anda. Nah, agar para tamu merasa nyaman dan senang atas undangan Anda, perlu diperhatikan bagaimana pengusunan undangan ulang tahun yang baik.

Berikut beberapa tips membuat undangan ulang tahun buat Anda, dibedakan berdasarkan periode usia;

Undangan ulang tahun Anak

Membuat undangan ulang tahun yang ditujukan kepada anak-anak, harus pandai-pandai memahami karakter anak. Prrlu diperhatikan benar bahagaimana pemilihan bahasa, warna undangan, bahan yang digunakan, gambar-gambar dan lain sebagainya. Yang perlu diingat adalah informasi yang disampaikan pada undangan jelas dan dapat dipahami oleh pengetahuan mereka. Berikut tips nya;

Gunakan warna undangan yang sesuai dengan karakter anak-anak yang ceria yaitu warna-warna cerah atau warna pelangi.

Jika ada gambar, pilih gambar-gambar yang memang sedang in bagi anak-anak, tokoh kartun, robot-robot, princess dll. Dan bila memungkinkan bedakan gambar undangan untuk cowok dan cewek. Atau dapat pula ditambahkan foto.

Bahasa yang jelas dan dekat dengan anak-anak sangat penting. Berikan keterangan dengan kata-kata yang sederhana agar mereka mudah mengerti.

Bahan undangan juga perlu diperhatikan, pilihlah yang aman bagi anak-anak. Bahan yang kaku atau cetakan luntur,jelas bukan pilihan.

Undangan ulang tahun Remaja

Dalam membuat undangan bagi remaja, Anda dapat lebih berkreasi. Karena usia remaja, dapat menerima informasi yang sedikit lebih kompleks daripada anak-anak. Tampilkan beberapa ciri khas anak muda yang penuh semangat dan mulai kreatif.

Warna undangan dapat dipilih sesuai karakter si pengundang (yang berulang tahun).

Jika memang ada gambar, mungkin gambar yang berkaitan dengan hobi atau aktris idola yang sedang digemari, dapat jadi pilihan menarik.

Bahasa yang ditampilkan bisa lebih kompleks dengan kata-kata gaul masa kini. Informasi mengenai ketentuan pesta misalnya dress code, dll dapat dicantumkan.

Bahan yang dikunakan dapat dikombinasikan, tidakmelulu kertas. Sentuhan artistic atau kerajinan tangan dapat jadi pilihan.

Undangan ulang tahun Dewasa

Mereka yang dewasa, bukan berarti tidak perlu undangan pesta ulang tahun. Justru, agar lebih sopan dan menghargai tamu, kita perlu memikirkan undangan yang seperti apa yang baik untuk usia dewasa.

Warna undangan, sesuai pilihan pengundang, biasanya warna-warna natural atau tidak terlalu banyak corak dan warna.

Gambar-gambar jarang ada, yang lebih umum adalah tambahan ornament, atau pemanis saja pada desain

Bahasa yang digunakan umumnya lebih resmi dan tidak terlalu banyak basa-basi. Tambahan keterangan, kata mutiara atau kata-kata motivasi juga dapat ditambahkan.

 

Sumber : CARApedia.com

Sistem Pemerintahan Brazil

23 September 2013 13:25:09 Dibaca : 4137

Brazil adalah sebuah negara terbesar yang terletak di benua Amerika Selatan. Sebagai negara bekas jajahan Portugal, Brazil banyak mengadopsi budaya serta karakter dari negara Portugal, termasuk bahasa resmi nasional Brazil juga menggunakan Bahasa Portugis walaupun negara-negara di sekitar Brazil menggunakan bahasa Spanyol sebagai bahasa resminya.

Nama Brazil sendiri berasal dari nama sebuah kayu lokal yang hanya tumbuh di negara itu, yaitu Kayu Brasil. Sebagai negara yang berpenduduk paling banyak di wilayah Amerika Selatan, Brazil juga terkenal sebagai penghasil kopi terbesar di dunia.

Mengenai sistem pemerintahan di Brazil, saat ini Brazil menganut sistem pemerintahan Republik. Sebuah sistem pemerintahan yang sama seperti Sistem pemerintahan di Indonesia. Walaupun sebenarnya setelah mendapat kemerdekaan dari Portugis pada 7 September 1822 Brazil telah menganut sistem pemerintahan monarki, sebuah sistem pemerintahan yang berdasarkan sistem pemerintahan kerajaan.

Karena menganut sistem pemerintahan Republik, maka kepala pemerintahan dan kepala negara ada di tangan Presiden. Berbeda dengan Indonesia yang masa jabatan presiden selama 5th dalam satu periode, di Brazil masa jabatan presiden hanya selama 4th dalam satu periode pemerintahan.

Mengenai parlemen yang berfungsi sebagai pengontrol kinerja pemerintah serta sebagai perwakilan rakyat Brazil dalam pemerintahan, Brazil memiliki Kongres Nasional atau semacam MPR-DPR di Indonesia. Kongres ini dibedakan menjadi 2 atau yang lebih populer dengan istilah BIKAMERAL atau parlemen dua kamar, yang terdiri dari Senat Federal dengan 81 kursi dan Câmara dos Deputados dengan 513 kursi. Masa jabatan anggota senat federal dan Câmara dos Deputados berbeda-beda.

Seperti halnya di Indonesia, Presiden Brazil mempunyai kekuasaan eksekutif yang sangat besar. Selain memegang kekuasaan pemerintahan, Presiden Brazil juga berhak untuk menunjuk dan membentuk kabinet yang akan membantu dan mendukung presiden dalam menjalankan pemerintahannya.

 

Sumber : CARApedia.com