ARSIP BULANAN : September 2012

Blogilicious #CreativeBlog Gorontalo 15-16 September

09 September 2012 13:37:42 Dibaca : 2012

Gedung Serba Guna Universitas Negeri Gorontalo 15-16 September 2012

 

Blogilicious adalah sebuah event seminar dan workshop di 7 kota di Indonesia dengan target 200 blogger yang bertujuan untuk mengajak anak muda Indonesia menjadi “positive blogger” yang nantinya akan menjadi ujung tombak pewarta positif (positif netizen) dalam dunia digital. Bebas konten porno, SARA dan negatif lainnya.

Gorontalo menjadi kota ke-5 penyelenggaran kegiatan ini tahun 2012. Event yang akan berlangsung pada tanggal 15-16 September 2012 ini bertempat di Gedung Serba Guna Universitas Negeri Gorontalo. Kegiatan yang di gagas oleh IDBlogNetwork didukung pula oleh Komunitas Blogger Gorontalo SARONDE dan Program Studi S1 Sistem Informasi, Teknik Informatika UNG.

Acara yang berlangsung selama dua hari ini akan menyajikan Seminar dengan materi tentang Etika Blogging, SEO, Mobile Blogging, Social Media, Blogpreneur, Blog Monetizing. Dan hari kedua akan menghadirkan Workshop tentang Menulis Blog, Design Template/Blog dan Bloging Security.  Acara ini juga akan menghadirkan banyak door prize dan juga hadiah utama Nonton Moto GP di Sepang Malaysia Oktober nanti.

Pendaftaran kegiatan ini bisa dilaksanakan mulai sekarang hingga H-1 dengan cara registrasi online di sini dan Pendaftaran offline langsung di Program Studi Sistem Informasi, Gedung Fakultas Teknik Universitas Negeri Gorontalo, Lantai II dengan menghubungi panitia Eko di nomer telepon 085657382034 atau Agus di nomer telepon 081294053388. Biaya pendaftaran kegiatan untuk dua hari hanya Rp. 50.000,- dan bagi 200 pendaftar pertama akan mendapatkan Goodie Bag dari panitia serta fasilitas lainnya.

Jadi jangan sia-siakan kesempatan untuk bisa menghadiri event blogger pertama kali di Gorontalo ini. Banyak pembicara-pembicara yang akan hadir dari Jakarta, Bekasi, Surabaya dan Gorontalo sendiri di event Blogilicious ini. Acara ini juga nantinya akan di rangkaikan dengan Launching SARONDE Komunitas Blogger Gorontalo.

Sampai jumpa di Blogilicious Gorontalo.Blogging has never tasted this good!

SIAPA BERANI...BERMIMPI !

08 September 2012 22:54:22 Dibaca : 152

Semua orang tentu sudah pernah bermimpi. Orang berkata bahwa mimpi adalah bunga tidur. Maka, bukan hal yang mengherankan kalau kita bermimpi pada saat tidur. Tetapi, pernahkah kita bermimpi pada saat terjaga ? Mimpi yang ini adalah mimpi yang kita buat sendiri dengan membuat harapan-harapan yang baik untuk masa depan.

Kita boleh bermimpi semau kita, namun perlu diketahui bahwa setiap mimpi ada konsekuensinya. Konsekuensinya, yaitu kita harus benar-benar berusaha untuk menggapai mimpi tersebut. Inilah yang disebut dengan BERANI BERMIMPI, bukan HANYA MEMPUNYAI MIMPI.


BERANI BERMIMPI juga berarti siap menyongsong perubahan, entah perubahan itu sama seperti yang kita harapkan atau tidak. Mungkin mimpi kita bertentangan dengan logika mesyarakat sekeliling kita. Sebagai contoh, Yves Rossy BERANI BERMIMPI untuk bisa terbang seperti burung. Tentu saja tidak sedikit orang mencomooh mimpi gila ini. Tetapi, dia terus berusaha dan akhirnya tanggal 26 September 2008, dia berhasil membuat sayap jet yang dapat membawanya terbang melintasi Inggris-Perancis.

Ada lima perbedaan kualitas antara orang yang BERANI BERMIMPI dengan orang yang HANYA MEMPUNYAI MIMPI, yaitu :

PERTAMA, orang yang BERANI BERMIMPI bergantung kepada disiplin diri untuk meraihnya, sedangkan orang yang HANYA MEMPUNYAI MIMPI bergantung pada keuntungan. Seorang yang BERANI BERMIMPI mempunyai disiplin yang kuat untuk merealisasikan mimpinya.

KEDUA, pribadi yang BERANI BERMIMPI tetap fokus pada proses pencapaian, sedangkan orang yang HANYA MEMPUNYAI MIMPI fokus pada hasil akhir, enggan melewati proses.

KETIGA, seorang yang BERANI BERMIMPI mencari alasan untuk bertindak, sedangkan seorang yang HANYA MEMPUNYAI MIMPI mencari alasan untuk mengeluh. Seorang yang BERANI BERMIMPI memfokuskan diri pada tindakan yang makin mengarah kepada mimpinya.

KEEMPAT, seorang yang BERANI BERMIMPI selalu mengambil inisiatif, sedangkan orang yang HANYA MEMPUNYAI MIMPI selalu menunggu. Dia akan menunggu waktu yang baik, hari yang baik, kesempatan yang baik, peluang yang baik, rekan yang baik, tempat yang baik dan hal baik lainnya yang selalu menjadi prakondisi untuk mewujudkan mimpinya. TETAPI, seorang yang BERANI BERMIMPI, dalam kondisi atau situasi apapun, orang ini selalu mengambil inisiatif. Apa yang belum ada, maka dia akan berusaha keras untuk mencari atau mencapainya.

KELIMA, seorang yang BERANI BERMIMPI selalu menganggap bahwa dirinyalah yang bertanggung jawab terhadap apa yang terjadi, sedangkan seorang yang HANYA MEMPUNYAI MIMPI menganggap bahwa yang terjadi adalah tanggung jawab orang lain.

MIMPI

08 September 2012 22:46:37 Dibaca : 1982

Catatan ini terinspirasi dari tayangan Kick Andy yang menampilkan "tokoh-tokoh" yang sukses dibidangnya masing masing-masing namun memiliki latar belakang keluarga yang hidup dengan kepedihan.

Ada seorang profesor hukum tata negara yang ternayta bapakx hanya seorang buruh tani dan ibunya malah buta huruf...


Ada pula seorang dokter ahli bedah otak yang justru masa kecilnya dihabiskan dengan berjualan jajanan pasar buatan ibunya krn sang bapak tidak punya kerjaan

Ada pula seorang doktor bidang filsafat jawa yang menyiasati biaya hidup dan kuliahnya dengan mengikuti semua kegiatan extra kemahasiswaan dengan harapan mendapatkan konsumsi gratis klo lagi ada acara dan sklaigus merangkap takmir masjid agar mempunyai "rumah" tmpat berteduh

dan masih banyak lagi yg saya sendiri sudah lupa orang2nya...

namun inti dari tayangan tersebut adalah ingin memperlihatkan bahwa orang sukses itu bisa muncul dari latar belakang keluarga yang "miskin".

lalu bagaimana dengan kita yang pada umumnya bisa menikmati pendidikan tanpa harus bersusah payah mencari biaya untuk itu karena ortu kita cukup mampu membiayai sekolah kita?

apakah harus menderita dulu baru bisa menjadi orang yang berhasil seperti orang-orang di atas?

Ternyata tidak..!

Kita yang bisa menikmati fasilitas dari org tua tanpa harus bersusah payah memikirkannya ternyata bisa lebih hebat lagi jika kita tidak pantang menyerah, toh org miskin saja bisa sekolah sampai ke jenjang yg tertinggi, apalagi kita!

Menariknya lagi bahwa beberapa diantara mereka itu pada awalnya karena "hanya" berani ber"mimpi", namun mereka mampu mewujudkan mimpinya menjadi kenyataan.
To reach the unreacheable....!

Jadi jangan pernah berhenti bermimpi dan mimpi itu jangn setengah-setengah...

Smoga catatan ini bisa menjadi teman mimpi dikala tidur...

First Class (y)

03 September 2012 13:25:51 Dibaca : 2035

okey.. hari ini adalah hari pertama saya masuk di kampus merah marun sebagai mahasiswa UNG... walaupun kampus ini sudah tidak asing lagi bagi saya, tapi ada yang berbeda pada hari ini sy ke kampus... kalau kemarin-kemarin saya ke kampus status saya datang kesana mungkin hanya sebatas adik dari kakak saya yang mengajar di kampus... tapi kali ini saya datang betul-betul sebagai mahasiswa... hehehe...