Yang Terbaik datang dari Allah

20 February 2013 16:36:00 Dibaca : 627

Bismillahirahmanirrahim

Assalamu’alaikum Warahmatullah Wabarakatuh

Suati hari beberapa bulan yang lalu, saya mengutarakan keinginan saya kepada suami untuk membangun rumah baru. Kemudian suami bertanya rumah seperti apa yg saya inginkan. Lalu saya berkata bahwa saya menginginkan rumah yg dekat dengan sungai sehingga saya bisa tiap hari menikmati keindahannya dan saya ingin sungai itu menjadi bagian dari pekarangan saya. Suami saya berkata akan mencarikan tanah dan membagunnya persis seperti keinginan saya. Kami pergi ke suatu daerah di padang untuk mensurvei beberapa tempat dekat sungai karena sungai-sungai di padang terkenal dengan keindahannya, sungai dengan batu-batu dan air yg jernih.

Sampailah kami di suatu tempat yang sangat bagus menurut saya secara lingkungan dan kebersihannya. 100 meter dari tanah itu terdapat sungai yg mengalir indah. Kami langsung bertanya kepada penduduk setempat siapa pemilik tanah tersebut lalu menemui beliau. Setelah bertemu dan lama bernegosiasi, kami akhirnya tidak berhasil meyakinkan beliau karena dia tidak ingin menjualnya. Beliau berkata tanah itu akan mahal sekali harganya karena sebentar lagi jalan baru yg sedang dikerjakan di depan tanah tersebut selesai dan nantinya menghubungkan tempat tersebut dengan pintu masuk sebuah universitas terbesar di Sumbar . Beberapa hari kemudia kamipun datang kembali ke pemilik tanah tersebut dan memujuknya kembali untuk mau menjual tanahnya kepada kami. Tapi penolakan yang sama kami dapatkan.

Saya dan suami tidak berusaha sampai disitu, kami menemui wali adat nagari setempat untuk memujuknya. Dan Wali Adat pun bersedia memujuknya secara personal, namun si pemilik tanah tetap tidak mau menjualnya. Saya sedikit kecewa, karena saya sudah membayangkan alangkah indahnya tempat itu…Akhirnya kami menyerah dan berhenti memujuk si pemilik tanah.

Memang Allah Maha Mengetahui apa yg terbaik untuk hambaNya. Sebulan berselang ,banjir bandang menghantam daerah limau manis Padang. Puluhan rumah terseret arus dan longsor dimana-mana. Sungai membentuk cabangnya masing-masing dan terbuatlah sungai-sungai baru. Bahkan ada yg membelah tanah pemukiman, ladang dan sawah masyarakat sekitar daerah limau manis. Dan saya tertegun ketika mendengar kabar bahwa tanah yg dulu rencananya kami beli sekarang sudah hilang dibawa arus, tanah tersebut tergerus air hingga longsor dan sungai yang lama melebar sampai ke tanah itu. Maha besar Allah, seandainya waktu itu Allah menginjinkan si pemilik tanah menjualnya kepada kami maka saya tidak tau apa yang akan terjadi saat banjir itu dan sekarang.

Kami bersyukur, bersyukur dan bersyukur. Segala puji bagi Allah Yang Maha Mengetahui, Maha Pengasih lagi Maha Penyayang…

Wasallam......

 

 

semoga sepenggal ceritra yang saya ambil dari salah satu kisah teman saya di jejaring sosial tersebut dapat bermanfaat...

KULIAH UMUM KEWIRAUSAHAAN UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO

20 February 2013 16:22:05 Dibaca : 748

Kuliah umum kewirausahaan dilapangan indor rabu,20 february menghadirkan mantan Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia yang sekarang menjabat sebagai Presiden Direktur di Pabrik Semen Bosowa,Erwin Aksa. Beliau mengatakan bahwa kunci utama kesuksesan adalah kejujuran. Sebesar apa kita jujur,sebesar itulah kepercayaan orang kepada kita. Beliau menjadi Presiden Direktur di Pabrik semen bosowa sejak usia beliau masih 22 tahun. Perusahan tersebut milik ayahnya yang bernama Aksa Mahmud. Dalam kuliah umum tersebut kepalah Biro Akademik meminta agar pabrik semen yang berlokasi di makasar tersebut agar dapat memberikan beasiswa kepada mahsiswa” berprestasi di UNG. Kepalah biro juga meminta sebagai tanda mata kerja sama antara UNG Dengan Pabrik Semen tersebut agar kiranya mahasiswa UNG dapat direkrut menjadi karyawan diperusahan tersebut. Alhamdulillah beliau mengabulkan permintaan tersebut dan berjanji akan mendatangkan kepala bagian yang kebetulan bergerak dalam bidang beasiswa untuk datang ke UNG memberikan beasiswa. Beliau melanjutkan bahwa pada bulan mendatang pabrik semen bosowa juga akan dibangun di daerah Amurang,Sulawesi Utara sehingga tentunya membutuhkan karyawan yang cukup banyak. Beliau mengharapkan agar mahasiswa ayang nantinya lulus dari perkuliahan dapat memasukan surat lamaran ke pabrik tersebut. Karena beliau memiliki agenda pada jam 12 untuk bertemu dengan mantan wakil presiden indonesia bapak Jusuf Kalla sehingga kuliah tersebut diakhiri pada jam 10:30 karena beliau harus berangkat ke Makasar.

Berikut ini adalah hikmah yang dapat kita peroleh dari wudhu seperti yang diuraikan Imam Al-Ghazali dalam bukunya "Ihya Ulumuddin". Banyak di antara kita yang tidak sadar akan hakikat bahwa setiap yang di tuntut dalam Islam mempunyai hikmah tersendiri.

â‘ . Ketika berkumur, kita berdo'a, ‘‘Ya Allah ampunilah dosa mulut dan lidahku ini...!!!” Penjelasan : Sehari² kita mengeluarkan kata² mengenai benda² yang tak berfaidah.

â‘¡. Ketika membasuh muka, kita berdo'a, ‘‘Ya Allah, putihkanlah mukaku di akhirat kelak, Janganlah Kau hitamkan mukaku ini...!!!’’ Penjelasan : Muka para ahli surga putih berseri².

â‘¢. Ketika membasuh tangan kanan, kita berdo'a, ‘‘Ya Allah, berikanlah hisab²ku di tangan kananku ini...!!!’’ Penjelasan : Hisab² ahli surga diberikan di tangan kanannya.

â‘£. Ketika membasuh tangan kiri, kita berdo'a, ‘‘Ya Allah, janganlah Kauberikan hisab²ku di tangan kiriku ini...!!!’’ Penjelasan : Hisab² ahli neraka diberikan di tangan kirinya.

⑤. Ketika membasuh kepala, kita berdo'a, ‘‘Ya Allah, lindungilah aku dari terik matahari di Padang Ma'syar dengan Arasy-Mu...!!!’’ Penjelasan : Panas di Padang Masyar seperti matahari sejengkal di atas kepala.

â‘¥. Ketika membasuh telinga, kita berdo'a, ‘‘Ya Allah, ampunilah dosa telingaku ini...!!!’’ Penjelasan : Sehari² kita mendengar orang mengumpat, memfitnah, dan mendengar lagu² berunsur maksiat.

⑦. Ketika membasuh kaki kanan, kita berdo'a, ‘‘Ya Allah, permudahlah aku melintasi titian Siratul Mustaqqim...!!!’’ Penjelasan : Ahli surga melintasi titian dengan mudah sekali.

⑧. Ketika membasuh kaki kiri, kita berdo'a, ‘‘Ya Allah, bawalah aku pergi ke masjid², surau², dan bukan tempat² maksiat...!!!’’ Penjelasan : Ahli surga melintasi titian dengan mudah sekali.

Subhanallah...
Semoga Artikel singkat ini insya ALLAH bermanfaat...

 

Kisah nyata seorang prajurit perang yang mengharukan.

19 February 2013 21:42:53 Dibaca : 75

Sebuah kisah tentang seorang prajurit hendak pulang setelah bertugas di Vietnam. Ia menelpon orang tuanya dari san fransisco.

"ayah dan ibu, saya hendak pulang, tapi saya butuh bantuan. Saya hendak mengajak seorang teman?"

"Silahkan, kata mereka, "kami akan senang menerima temanmu".

"tapi jangan terkejut, ayah dan ibu, "teman saya ini terlu
ka parah selama perang. Ia menginjak ranjau darat dan kehilangan satu lengan dan satu kaki. Ia tidak punya siapa-siapa lagi dan saya mau agar ia tinggal bersama kita."

"kami sangat prihatin mendengarnya, anakku. Mungkin kita dapat membantunya menemukan tempat tinggal baru untuknya."

"bukan, ayah & ibu, saya mau agar ia tinggal bersama kita."

"anakku, kata sang ayah, jangan meminta yang bukan-bukan. Seseorang yang cacat berat seperti itu akan sangat membebani kita. Kita juga punya kehidupan sendiri, dan sesuatu seperti ini tidak perlu mengganggu hidup kita. Saya fikir sebaiknya kamu pulang saja dan lupakan temanmu itu. Ia akan menemukan hidupnya sendiri."

Saat itu juga, sang anak menutup teleponnya, dan orangtuanya tidak mendengar apapun lagi darinya.

Beberapa hari kemudian, mereka menerima telepon dari polisi san fransisco. Anak mereka telah meninggal karena jatuh dari suatu gedung. Polisi percaya bahwa tindakan itu merupakan bunuh diri. Orangtua yang terkabung itu terbang ke san francisco dan disana mereka pergi ke kamar mayat untuk melakukan identifikasi jenazah anak mereka.

Mereka mengenali jazad si anak, dan sangat terkejut ketika menemukan bahwa anak mereka hanya memiliki satu lengan dan satu kaki.

 

Rahasia Kehidupan dan Kunci Kebahagiaan

19 February 2013 21:36:21 Dibaca : 680

Seorang pria mendatangi seorang guru yang bijaksana, "Guru, saya bosan hidup. Rumah tangga berantakan. Usaha kacau. Saya ingin mati."

Sang guru tersenyum, "Oh, kamu sakit. Dan penyakitmu pasti bisa sembuh."

"Tidak Guru, tidak. Saya tidak ingin hidup," tolak pria itu.

"Baiklah. Ambil racun ini. Minum setengah botol malam ini, sisanya besok sore jam 6. Jam 8 malam kau akan mati dengan tenang."

Pria itu bingung. Setiap guru yang ia datangi selalu memberikannya semangat hidup. Tapi yang ini malah menawarkan racun.

Sampai rumah, ia minum setengah botol racun. Ia memutuskan makan malam dengan keluarga di restoran Jepang yang sudah lama tak pernah ia lakukan. Untuk meninggalkan kenangan manis, ia pun bersenda gurau dengan riang. Sebelum tidur, ia mencium istrinya dan berbisik, "Sayang, aku mencintaimu."

Esoknya bangun tidur, ia membuka jendela kamar dan melihat ke luar. Tiupan angin pagi menyegarkan tubuhnya. Dan ia tergoda untuk berjalan pagi.

Pulang ke rumah, istrinya masih tidur. Ia pun membuat dua cangkir kopi. Satu untuk dirinya, satu untuk istrinya.

Istrinya merasa aneh, "Sayang, apa yang terjadi dengan kamu? Selama ini, mungkin aku yang salah. Maafkan aku yah?"

Di kantor, ia menyapa setiap orang. Stafnya pun bingung, "Hari ini, Boss kita kok aneh yah?" Ia menjadi lebih toleran, apresiatif terhadap pendapat berbeda. Ia mulai menikmatinya."

Pulang jam 5 sore, ternyata istrinya menunggu di depan pintu. Sang istri menciumnya, "Sayang, sekali lagi mohon maaf, kalau selama ini aku selalu merepotkanmu."

Anak-anak pun berani bermanjaan kembali padanya. Tiba-tiba, ia merasa hidup begitu indah. Ia mengurungkan niatnya untuk bunuh diri. Tetapi bagaimana dengan racun yang sudah ia minum?

Bergegas ia mendatangi sang Master, "Buang saja botol itu. Isinya air biasa. Kau sudah sembuh. Bila kau hidup dengan kesadaran bahwa maut dapat menjemputmu kapan saja, maka kau akan menikmati setiap detik kehidupan. Leburkan egomu.

Bersyukurlah!! Itulah rahasia kehidupan. Itulah kunci kebahagiaan, jalan menuju ketenangan."