tugas pengelolaan tanah

07 October 2015 12:58:27 Dibaca : 2120

 

Nama : Sartin Ladiku
Nim : 613 413 012
Kelas : A_Agroteknologi
Tugas : Pengelolaan Tanah

1. konservasi tanah dan air
Konservasi tanah dan air dapat dibagi dalam tiga cara yaitu metode vegetatif, metode mekanik dan metode kimia.
 Metode vegetatif
metode vegetatif adalah pemanfaatan tanaman/vegetasi maupun sisa-sisa tanaman sebagai media pelindung tanah dari erosi, penghambat laju aliran permukaan, perbaikan sifat-sifat tanah baik sifat fisik, kimia maupun biologi. Tanaman ataupun sisa-sisa tanaman berfungsi sebagai pelindung tanah terhadap daya pukulan butir air hujan maupun terhadap daya angkut air aliran permukaan (runoff), serta meningkatkan peresapan air ke dalam tanah.
 Metode mekanik
Metode mekanik adalah metode yang menggunakan tanah dan batu sebagai sarana konservasi tanahnya dengan cara membuat bangunan/benteng. Metode ini bertujuan untuk mengurangi terjadinya bahaya erosi dan menampung aliran air dan sebagai penyedia air bagi tanaman. Beberapa cara konservasi tanah dan air dengan metode mekanik yang dipakai dalam bidang pertanian adalah pengolahan tanah dan membuat parit. Pengolahan tanah ini bertujuan untuk menciptakan kondisi tanah agar dalam keadaan baik dan menunjang bagi pertumbuahan tanaman. Membuat parit atau celah antara lahan satu dengan lahan yang lainnya.
 Metode kimiawi
Metode Kimia adalah metode konservasi dengan menggunakan bahan-bahan kimia baik organik maupun anorganik guna memperbaiki kesuburan tanah, sifat tanah dan menekan laju erosi. Salah satu cara kimia dalam usaha pencegahan erosi adalah dengan pemanfaatan soil conditioner atau bahan pemantap struktur tanah. Bahan kimia ini memiliki pengaruh yang sangat besar terhadap stabilitas tanah. Selain stabilitas tanah metode ini tahan terhadap mikroba dan mampu mempengaruhi kemampuan tanah untuk menahan unsur hara.contohnya
MCS : campuran dimethyldichlorosilane dan methyl-trichlorosilane. Cairan ini dapat mudah menguap, gas yang terbentuk akan bercampur dengan air tanah dan membuat agregat tanah stabil.

2. Pengertian arboretum
Arboretum adalah suatu tempat yang digunakan untuk mengumpulkan atau mengoleksi tanaman atau tumbuhan. Arboretum juga merupakan salah satu lingkungan yang d menjadi tempat atau habitat bagi beberapa makhluk hidup (fauna). Arboretum juga bisa disebut sebagai Botanical garden (kebun botani) atau hutan buatan yang ditujukan untuk tempat pelestarian dan penelitian.