ARSIP BULANAN : September 2013

Tips Kesehatan: Diet Rendah Garam

05 September 2013 13:11:07 Dibaca : 1235

Tips Kesehatan: Diet Rendah Garam

Tujuan diet rendah garam adalah untuk membantu menghilangkan penimbunan garam dan air, juga membantu menurunkan tekanan darah pada penderita hipertensi yang sensitif terhadap garam. Artikel berikut akan memaparkan makanan apa saja yang diperbolehkan, hal-hal apa saja yang perlu diperhatikan, jenis makanan yang harus di hindari; juga tips-tips lain agar diet rendah garam ini sukses dijalankan:

Hal-hal yang harus diperhatikan:
Garam yang dimaksud dalam hal ini adalah Natirum (Na) yang terdapat secara alamiah pada bahan makanan tertentu atau yang ditambahkan pada saat proses pengolahanBahan makanan hewani yang cenderung memiliki kadar Na yang lebih tinggi dibandingkan bahan makanan nabatiGaram Natrium yang ditambahkan pada saat pengolahan makanan, misalnya garam dapur (natrium chlorida), vetsin (mono natrium glutamate), pengawet buah-buahan atau soda kue (natrium bikarbonat)

Makanan yang harus dihindari:
Roti, biskuit dan kue-kue yang di olah dengan garam dapur dan atau sodaOtak, ginjal, lidah, kejuMakanan yang diawetkan dengan garam dapur seperti dendeng, abon, kornet, daging asap, ham, ikan asin, ikan pindang, sarden, ebi, telur asin, keju, mentega dan margarinBuah-buahan dan sayuran yang diawetkan dengan garam dapur, misalnya sayuran dalam kaleng, sawi asin, asinan, acar dll Bumbu-bumbu yang engandung natrium seperti garam dapur, soda kue, baking powder, kecap, terasi, vetsin, petis dan tauco

Makanan yang harus dibatasi:
Daging dan ikan, maksimum 100 gram sehariTelur maksimum 1 butir sehariSusu maksimum 2 gelas sehari

Makanan yang dibolehkan:

Nasi atau bahan penukarnyaKacang-kacangan dan hasil olahannyaMinyak GorengSayur dan buah-buahanBumbu dapur

Tips:
Rasa tawar ada makanan dapat diperbaiki dengan pemakaian bumbu seperti: gila, cuka, bawang merah, bawang putih, jahe, kunyit, laos, salam dllMakanan yang dikukus, ditumis, digoreng atau dipanggang akan lebih enak daripada makanan yang direbus

Sumber: RS Awal Bross Batam

Manfaat jus kulit manggis

05 September 2013 13:02:28 Dibaca : 1176

Manfaat jus kulit manggis bagi kesehatan tubuh mungkin sudah dikenal dalam kehidupan masyarakat kita dari dahulu kala hingga sekarang ini, pasalnya banyak orang yang sudah membuktikan akan manfaat jus kulit manggisini, dan alhasil mereka bisa mengobati berbagai penyakit berbahaya yang sulit untuk disembukan sebelumnya.

Kandungan kulit manggis: didalam kulit manggis memiliki kandungan senyawa yang bermanfaat baik untuk mengobati penyakit berbahaya seperti antioksidan alami penyakit kanker, penyakit jantung, hipertensi dll, adapun kandungan senyawa ini bernama xanthone. Banyaknya kandungan xanthone yang terdapat pada jus kulit manggis sekitar 123,97 dalam tiap mg/ml nya.

Fungsi utama kandungan xanthone ialah memberikan perlindungan sel dan memperbaiki adanya kerusakan sel dalam tubuh kita, sehingga anda dapat hidup lebih sehat dan terhindar dari penyakit berbaya yang dapat mengancam nyawa kita.

Nah karena banyaknya manfaat yang terkandung dalam jus kulit manggis inilah yang membuat sekarang ini banyak beredar produk obat herbal jus kulit manggis ( eksta xanthone) baik secara online ataupun offline dipasaran.

Tentunya hal ini juga bermanfaat positif untuk kita semua serta mempermudah anda dalam menyembuhkan penyakit (Tak perlu repot untuk meracik sendiri), harganya pun juga relatif cukup terjangkau oleh kantong-kantong kita.

Catatan: carilah produk herbal yang sudah terekomendasi oleh BPOM atau jika anda merasa tidak pusa dengan produk yang dijual dipasaran anda bisa membuat obat herbal ini sendiri dirumah.

Nah setelah diatas sudah ngalor ngidul jabarin jus kulit manggis, kandungan kulit manggis, dan manfaat xanthone yang belum secara kompilit dan terperinci untuk mengobati penyakit apa saja heheh, oleh karenanya langsung saja masuk kepembahasan utama yaitu mengenai Manfaat jus kulit manggis untuk kesehatan.

Manfaat jus kulit manggis

Manfaat jus kulit manggis untuk antioksidan alami penyembuh penyakit.
Salah satu manfaat penting kandungan xanthone dalam jus kulit manggis adalah sebagai antioksidan alami, antioksidan inilah yang nantinya dapat menyetabilkan proses metabolisme yang terdapat dalam tubuh manusia.

Adapun masalah metabolisme tubuh yang dapat ditangani sehingga proses kerjanya tidak terganggu lagi adalah masalah penyakit degeneratif seperti penyakit diabetes, penyakit Kanker, Batu Ginjal, jantung koroner dan penyakit Stroke.

Cara kerja antioksidan ini untuk tubuh ialah dengan mengeluarkan dan membuang berbagai zat kandungan racun yang masuk kedalam tubuh melalui berbagai perantara seperti masuknya makanan yang sudah berpengawet kedalam tubuh dan polusi.Selain bermanfaat untuk antioksidan alami jus kulit manggis ternyata bermanfaat untuk perawaran kecantikan juga looo!!!!. Adapun perawatan yang dapat anda coba dengan perantara Jus kulit manggis adalah menghilangkanjerarawat batu/ jerawat besar, eksim dan bisul.

Nah jika diringkas manfaat jus kulit manggis untuk kesehatan adalah sebagai berikut:

Obat bisul alamiPerawatan wajah (khususnya jerawat)Penyembuh penyakit eksimMengobati penyakit diabetes, Kanker, Batu Ginjal, jantung koroner dan penyakit Stroke.

 

Cara Menghilangkan Ketombe Secara Alami

05 September 2013 13:00:36 Dibaca : 951

Cara Menghilangkan Ketombe Secara Alami ~ Apakah anda mempunyai Masalah di Kulit Kepala anda? kulit kepala anda ketombean?. Nah jika iya, anda bisa mencoba meluangkan waktu sejenak untuk menyimak Cara Menghilangkan Ketombe secara alami dengan aman dan tentunya cepat dan mudah untuk dilakukan.

Memang tidak sedikit orang yang mengalami masalah pada kulit kepalanya ( ketombean), ketombean juga bisa membuat kita jengkel karena kita tidak bisa tampil lebih percaya diri.

Sebenarnya apakah ketombe itu? Ketombe terjadi karena adanya pengelupasan yang berlebihan, pengelupasan ini terjadi karena bagian kulit kepala kita tidak terawat atau kurang bersih, sehingga akan timbul sel kulit mati, nah sel kulit mati ini yang kemudian akan mengalami pengelupasan.

Ketombe ini tidak termasuk kedalam organisme yang menyerang bagian kulit kepala seperti oraganisme kutu rambut, namun ketombe hanyalah sel kulit mati yang tidak terawat kemudian menumpuk di kulit kepala dan rontok satu persatu.

Sebenarnya sel kulit mati dan mengelupas itu sangat wajar, namun jika pengelupasannya itu berlebihan tentunya bukan wajar lagi, tapi kurang ajar heheheh.

Oleh karenanya saya kali ini akan mencoba mengulas tentang Cara menggilangkan ketombe secara alami, sehingga kita bisa lebih pede dan tentunya ketombe anda akan hilang tanpa biaya yang banyak. Adapun cara-caranya adalah sebagai berikut:

Cara menghilangkan ketombe secara alami:

Daun Pandan
Cara pengaplikasiannya: siapkan sekitar 7 atau 5 daun panda, kemudian Cuci daun tersebut mengunakan air sampai benar-benar bersih, langkah selanjutnya tumbuk atau haluskan daun tersebut dan masukan kedalam wadah, peras ambil airnya saja. Usapkan air perasan tadi ke bagian rambut anda, sampai benar benar rata dan diamkan sekitar 30 menit-an. Langkah terakhir bilas rambut anda menggunakan air bersih.Jeruk Nipis, Nanas, Plus Santan
Buah yang satu ini memang kaya akan manfaat, selain sangat baik untuk kesehatan kulit, ternyata jeruk nipis juga bisa menjadi salah satu solusi alami anda untuk menghilangkan ketombe yang membandel. Adapun cara pengaplikasiannya adalah sbb: siapkan buah jeruk nipis dan nanas, kemudian ambil air perasan dari masing masing buah sekitar 100 ml, dan campurkan kedua air perasan dengan 100 ml santan, lalu aduk hingga merata. Nah ketiga campuran ini bisa anda gunakan untuk mengatasi ketombe dengan membasuhkannya dirambut. Lakukan cara ini sekitar 2 kali seminggu.Lidah Buaya
Cara pengaplikasiannya: ambil 1 helai tumbuhan lidah buaya, ambil bagian dagingnya dan Tumbuklah sampai benar-benar halus. Nah langkah selanjutnya Oleskan tumbukan tadi ke area rambut anda diamkan 15 menitan dan basuh rambut dengan air bersih.Jus Apel
Cara pengaplikasiannya: sipkan sekitar 3 buah apel lalu jus apel tersebut. Kemudian campurkan extrak apel atau jus dengan air hangat seperlunya saja. Langkah terakhir gunakan jus tersebut untuk kramas dan diamkan sekitar 15 menitan, basuh rambut dengan air bersih.Kangkung
Cara pengaplikasiannya: siapkan sekitar Seikat kangkung kemudian rebus kangkung dengan menggunakan 2 gelas air. Diamkan sampai rebusan kangkung hanya tersisa 1 gelas saja. Kemudian dinginkan rebusan tersebut, langkah selanjutnya usapkan air rebusan yang sudah dingin ke rambut, tunggu sampai kira-kira 30 menitan dan bersihkan rambut anda dengan sampo yang cocok untuk kulit rambut/kepala anda.Minyak Zaitun
Minyak zaitun merupakan salah satu jenis minyak yang kaya akan manfaat untuk kesehatan tubuh kita, selain bermanfaat baik untuk wajah, minyak zaitun juga bisa anda gunakan untuk menghilangkan ketombe di kulit kepala. Cara pengaplikasiannya: siapkan minyak zaitun dan oleskan ke rambut kita, dan dibarengi dengan sedikit sentuhan pijatan. Bungkus rambut anda menggunakan handuk bersih kurang lebih satu jam. Bilas rambut anda dengan air bersih.Cuka
Cara pengaplikasiannya: siapkan cuka dan air dengan kosentari atau ukuran yang sama banyaknya, oleskan campuran cuka dan air ke rambut anda, lakukan cara ini sebelum tidur, dan biarkan sampai semalaman.

 

Cara Menghilangkan Jerawat dengan Air Garam

05 September 2013 12:48:27 Dibaca : 1149

Cara menghilangkan jerawat dengan memanfaatkan air rendaman garam sebagai penghilang bekas jerawatnya atau jerawat dimuka anda, mungkin dari anda semua yang mampir ke blog ini bertanya-tanya? apakah bisa air garam digunakan sebagai alat pengenghilang bekas jerawat atau jerawat secara alami?.

Nah disini saya akan mengupas sedikit cara menghilangkan jerawat dengan cara alami yaitu dengan air garam.

Cara menghilangkan jerawat dengan air Garam:

Langkah pertama yang harus dilakukan Ambil kira-kira segelas air yang masih hangat dan campurkan garam kedalam air hangat tersebut hingga air hangatnya berubah menjadi sangat asin.

Lalu ambil kapas secukupnya kamudian Rendam kapas kedalam air sekitar satu menit atau lebih dikit.

Langkah selanjutnya kemudian tekan-tekan secara lembut bagian wajah yang terdapat jerawat dengan mengunakan kapas yang sudah direndam tadi selama beberapa menit.

Anda juga Jangan kaget apabila Anda menemukan beberapa jerawat yang sudah sedikit-demi sedikit tidak lagi meradang.

Kemudian anda bisa mencelupkan sekitar dua buah kapas langsung ke dalam air garam yang sudah dipersiapkan dan ulangi pengekanan kembali pada jerawat secara berbarengan pada berbagai sisi jerawat yang ada pada muka anda.

Manfaat rendaman Air Garam untuk menghilangkan jerawat di wajah sebagai campuran:

Yaitu anda dapat menggunakan buah-buahan sebagai alat nya seperti buah-buahan berikut: belimbing, tomat yang sudah diiris tipis, mentimun yang bisa diginakan sebagai masker muka.

Buah-buahan ini dapat dilakukan dengan menempelkan pada seluruh bagian wajah yang terkena jerawat dan dilakukan kurang lebih selama 15 menit. Dan dilakukan 1 hingga 2 kali dalam sehari.

Khusus untuk belimbing cara pemakaiannya dapat dilakukan dengan cara menumbuk belimbing sampai halus kemudian hasil tumbukan dicampur dengan air garam secukupnya, lalu dioleskan sebagai masker ke berbagai letak jerawat dan dikerjakan minimal 3 kali sehari.

Selain aneka buahan yang ada diatas, tips menghilangkan jerawat menggunakan metode alamiiah yaitu dengan memanfaatkan buah jeruk nipis sebagai penghilang jerawat, air jeruk nipis yang sudah diperas kemudian dicampur dengan madu sekitar satu sendok teh, kemudian dioleskan pada wajah yang terdapat jerawat selama kurang lebih 15-20 menit kemudian bilas muka dengan air hangat.

Mungkin cara-cara yang sudah terpaparkan diatas dianggap repot serta kurang praktis oleh karena itu kami Ayoeshop memberikan referensi mengenai suatu produk praktis dan aman untuk menghilangkan jerawat dengan cepat dan dengan mudah pula.

Kami Ayoeshop merupakan salah satu toko online terpercaya yang ada diindonesia, situs kami ini menjual berbagai jenis produk kecantikan serta produk perawatan kulit bagi anda, produk yang kami jual dengan harga terjangkau.

Cara Mengobati Sakit Gigi Secara Alami

05 September 2013 12:47:06 Dibaca : 972

Cara Mengobati Sakit Gigi Secara Alami ~ sakit gigi memang membuat kita merasakan hidup yang sangat tersiksa. Sampai sampai rasa sakit tersebut dapat membuat kita tidak tidur semalaman, dan tentunya dapat mengakibatkan kita kurang istirahat.

Sebelum masuk kepembahasan utama yaitu Cara Mengobati Sakit Gigi Secara Alami, saya akan mencoba memberikan sedikit ulasan mengenai hal-hal penyebab terjadinya sakit gigi.

Nah sebenarnya apakah penyebab penyakit gigi itu? Sakit gigi diakibatkan adanya keadaan gigi kita kurang bersih, sehingga kuman akan mudah mengrogoti bagian gigi kita, penyebab lainnya adalah karena adanya rahang gigi atau gusi bengkak, berlubang, retak, dan lain sebagainya.

Oleh karenanya saya akan mencoba mengulas mengenai Cara Mengobati Sakit Gigi Secara Alami. Cara ini tentunya lebih baik ketimbang anda menggunakan obat-obatan berbahan kimia. Cara alami juga sangat efectif lo gak kalah efectifnya dengan obat-obatan kimia. Cara ini juga tergolong sangat aman untuk kesehatan badan kita ( tanpa effect samping).

Berikut adalah cara-cara yang bisa anda lakukan untuk mengobati gigi sakit anda:

Kunyit

Siapa yang tidak kenal dengan tumbuhan herbal yang satu ini, tumbuhan yang sudah sangat mengakar dengan sifat kemedisannya ini, ternyata juga bisa anda gunakan untuk mengobati sakit gigi secara alami. Adapun caranya adalah: siapkan kunyit secukupnya kemudian bakar kunyit kedalam bara api. Setalah kunyit dibakar, tumbuk kunyit sampai halus/ hancur. Nah bubuk inilah yang nantinya dapat anda gunakan untuk bedak gigi (obat gigi secara alami).

Bawang putih

Hmmm bawang putih, bisa gak yahh? Mungkin anda bertanya-tanya apakah bisa bawang putih untuk mengobati gigi? Padahal yang kita tahu bahwa bawang putih merupakan salah satu bumbu dapur, tetapi selain berguna untuk bumbu dapur bawang putih juga kaya akan manfaat yang baik untuk kesehatan, dan salah satunya adalah bermanfaat untuk mengobati sakit gigi.

Adapun cara penggunaannya adalah sbb: siapkan bawang putih satu siung, kemudian kupas dan buang kulitnya, langkah selanjutnya tumbuk bawang putih samapai hanjur dan tambahkan sedikit kacang. Lalu oleskan kepermukaan gigi yang sakit.

Lada atau Merica

Cara pengobatanya: sipakan sekitar 1 sendok teh lada bubuk serta siapkan juga sedikit garam dapur. Campurkan kedua bahan tadi, lalu masukkan campuran mrica dan garam ke gigi yang terasa sakit/ gigi yang berluban.

Asafetida

Asafetida merupakan salah satu bahan pembunuh rasa sakit paling mujarab. Adapun cara penyembuhan menggunakan Asafetida adalah sbb: siapkan sekitar setengah sendok makan Asafetida lalu anda campur asafetida dengan air lemon setengah sendok makan juga. Gunakan ramuan ini untuk mengobati sakit gigi anda.

Peppermint

Cara pembuatan obatnya: siapkan sekitar 5 gram peppermint, lalu rebus peppermint dengan air sekitar satu cangkir, kemudian tambahkan sedikit garam. Biarkan hingga mendidih, setelah mendidih angkat dan diamkan dulu agar tidak panas. Minum ramuan ini 2 x dalam sehari.

Bayam

Cara pengobatannya: siapakan beberapa lembar daun bayam yang masih segar lalu kunyah daun tersebut. Hal ini bisa membantu anda untuk memperkuat gusi, sehingga anda tidak sering terkena sakit gigi.

Es Batu

Es batu dapat membuat bagian tubuh mati rasa, sehingga bermanfaat baik untuk mematikan rasa sakit pada gigi. Cara pengobatan menggunakan es batu: siapkan es batu kemudian gosokkan ke bagian gigi yang sakit selama beberapa detik atau menit.

Mentimun

Buah mentimun mungkin terkenal akan manfaatnya untuk kulit, namun siapa sangka bahwa buah ini juga bermanfaat baik untuk mengobati gigi anda. Adapun cara pembuatan obatnya adalah sbb: siapkan buah mentimun lalu potong-potong kecil dan masukan ke bagian gigi yang berlubang/ gigi sakit.

Itulah sedikit refrensi mengenai sakit gigi, penyebab sakit gigi dan bagai mana cara mengobati sakit gigi secara alami semoga bermanfaat bagi kita semua.