Di Bawah Rintiik Hujan Dan Kesunyiaan

23 February 2025 19:56:53 Dibaca : 20 Kategori : Puisi

Rintik hujan semakin deras, membalut kedinginan yang merasuk. Mencari kehangatan, namun kesunyian di luar sana seakan memekakkan telinga.

Apakah ini kedamaian atau tidak? Entahlah... Kudengar dari dalam kamarku, hanya ada rintik hujan yang seolah-olah turun semakin deras, membawa kehangatan yang tak terduga.

Kulayangkan pandangan, dan kulihat matanya yang sayup, tersenyum sedikit, seakan menyimpan rahasia.

Manusia adalah makhluk yang selalu belajar, belajar dari hal-hal baru yang melintas di kehidupan.