LABEL : Media

Proses Belajar Mengajar Sebagai Proses komunikasi.

09 September 2024 17:56:24 Dibaca : 29

Proses Belajar Mengajar Sebagai Proses Komunikasi. 

         Proses belajar mengajar pada hakikatnya adalah proses komunikasi, yaitu proses penyampaian pesan dari sumber pesan melalui saluran/media tertentu ke penerima pesan adalah komponen - komponen proses komunikasi. Pesan yang akan dikomunikasikan adalah isi ajaran atau didikan yang ada dalam kurikulum. Sumber pesannya bisa guru, siswa, orang lain ataupun penulis buku dan produser media. Salurannya adalah media pendidikan dan penerima pesannya adalah siswa atau juga guru.   

         Pesan berupa isi ajaran dan didikan yang ada di kurikulum dituangkan oleh guru atau sumber lain ke dalam simbol-simbol komunikasi baik simbol verbal (kata-kata lisan ataupun tertulis) maupun simbol non-verbal atau visual. Media Pendidikan sebagai salah-satu sumber belajar yang dapat menyalurkan pesan sehingga membantu mengatasi hal tersebut. Perbedaan gaya belajar, minat, inteligensi, keterbatasan daya indera, cacat tubuh atau hambatan jarak geografis, jarak waktu dan lain-lain dapat dibantu diatasi dengan pemanfaatan media pendidikan.

         Dua jenis hambatan yang lain adalah hambatan kultural seperti perbedaan adat-istiadat, norma-norma sosial, kepercayaan dan nilai- nilai panutan; dan hambatan lingkungan yaitu hambatan yang ditimbulkan situasi dan kondisi keadaan sekitar.

Kegunaan Media Pendidikan Dalam Proses Pembelajaran. 

         Secara umum media pendidikan mempunyai kegunaan-kegunaan sebagai berikut: 

  1. Memperjelas penyajian pesan agar tidak terlalu bersifat verbalistis (dalam bentuk kata-kata tertulis atau lisan belaka).
  2. Mengatasi keterbatasan ruang, waktu dan daya indera, seperti misalnya:
  • objek yang terlalu besar-bisa digantikan dengan realita, gambar, film bingkai, film, atau model;
  • objek yang kecil dibantu dengan proyektor mikro, film bingkai, film, atau gambar;
  • gerak yang terlalu lambat atau terlalu cepat, dapat dibantu dengan timelapse atau high-speed photography;
  • kejadian atau peristiwa yang terjadi di masa lalu bisa ditampilkan lagi lewat rekaman film, video, film bingkai, foto maupun secara verbal;
  • objek yang terlalu kompleks (misalnya mesin-mesin) dapat disajikan dengan model, diagram, dan lain-lain, dan
  • konsep yang terlalu luas (gunung berapi, gempa bumi, iklim, dan lain-lain) dapat divisualkan dalam bentuk film, film bingkai, gambar, dan lain-lain.

3. Penggunaan media pendidikan secara tepat dan bervariasi dapat mengatasi sikap pasif anak didik. Dalam hal ini media pendidikan berguna untuk:

  • menimbulkan kegairahan belajar;
  • memungkinkan interaksi yang lebih langsung antara anak didik dengan lingkungan dan kenyataan;
  • memungkinkan anak didik belajar sendiri-sendiri menurut kemampuan dan minatnya.

4. Dengan sifat yang unik pada tiap siswa ditambah lagi dengan lingkungan dan pengalaman yang berbeda, sedangkan kurikulum dan materi pendidikan ditentukan sama untuk setiap siswa, maka guru banyak mengalami kesulitan bilamana semuanya itu harus diatasi sendiri. Hal ini akan lebih sulit bila latar belakang lingkungan guru dengan siswa juga berbeda. Masalah ini dapat diatasi dengan media pendidikan, yaitu dengan kemampuannya dalam:

  • memberikan perangsang yang sama;
  • mempersamakan pengalaman;
  • menimbulkan persepsi yang sama.

Manfaat Google Drive

05 September 2024 22:54:33 Dibaca : 57

Manfaat Google Drive Untuk Menyimpan Dokumen 

     Dalam tulisan ini akan membahas tentang bagaimana manfaat Google Drive untuk menyimpan Dokumen atau file-file tugas. Siapa yang tidak mengenal Google Drive setiap handphone pasti mempunyai yang namanya aplikasi Google Drive, bahkan aplikasi Google Drive ini sudah terunduh secara otomatis di perangkat Android kita. Google Drive sangat menunjang pekerjaan kita. Permasalahan yang kita sering temukan di ponsel kita yaitu penyimpanan Handphone kita yang full Memory. Dengan menggunakan aplikasi Google Drive tentu akan memudahkan permasalahan pada contoh tadi. Aplikasi Google Drive mempunyai penyimpanan 15 GB. 

   Secara ringkas , Google Drive dapat didefinisikan sebagai layanan penyimpanan berbasis awan Google berbasis awan. Layanan penyimpanan berkas Google. Seperti yang dapat menjadi dilihat , komputasi awan merupakan abstraksi di atas teknologi server yang digunakan oleh penyedia layanan daring tertentu. Dilihat komputasi awan merupakan abstraksi di atas teknologi server yang digunakan oleh penyedia layanan daring tertentu. tujuan utama Google Drive adalah untuk menyimpan dan mengakses file secara online. Ini tidak disimpan dalam memori penyimpanan fisik perangkat, tetapi di server Google yang terhubung ke internet. Dengan demikian, pengguna memiliki kemampuan untuk menyimpan dan mengakses berbagai file kapan saja mereka inginkan, asalkan perangkat mereka terhubung ke internet.

        Google Drive dapat menampung file dalam berbagai format, seperti JPEG, PNG, DOC, PDF, PPT, XLS, dan MP4, semuanya tanpa memerlukan aplikasi tambahan. Ini karena Google Drive telah diintegrasikan secara langsung dengan layanan Google lainnya, seperti Google Docs, Spreadsheet, dan lainnya. Google Drive tersedia untuk desktop dan ponsel melalui aplikasi dan website. Untuk menggunakan Google Drive, Anda harus terlebih dahulu memiliki akun Google atau Gmail. Pengguna tidak akan dapat menggunakan layanan Google Drive tanpa akun Google. Setiap akun Google memiliki akses gratis ke ruang penyimpanan Google Drive sebesar 15 GB. Jumlah penyimpanan dapat diperluas, tetapi pengguna harus berlangganan. Menurut laman resmi Google, langganan bulanan mulai 8,40 USD (sekitar Rp 125.000) memungkinkan pengguna mendapatkan ruang penyimpanan Google Drive hingga 2 T. 

 

Refrensi Rujukan. 

https://tekno.kompas.com/read/2023/01/29/10150057/pengertian-google-drive-dan-fungsinya-layanan-penyimpanan-file-google-berbasis

MEDIA PENDIDIKAN DAN PROSES BELAJAR MENGAJAR

04 September 2024 15:53:14 Dibaca : 97

Pentingnya Media Pembelajaran Dalam Proses Pembelajaran. 

 

 A. Pendahuluan. 

         Dalam era globalisasi saat ini, perkembangan tehnologi kini semakin maju. banyak teknologi yang dapat memudahkan pekerjaan manusia. perkembangan teknologi yang kita nikmati saat ini adalah hasil perkembangan pemikiran manusia lewat pengetahuan. Lewat pengetahuanlah manusia mampu mengembangkan teknologi yang kita nikmati saat ini. Berbicara tentang perkembangan teknologi, tentunya teknologi mempengaruhi beberapa aspek dalam kehidupan. salah satu contohnya dalam dunia pendidikan. Pendidikan tentunya harus mampu beradaptasi dengan perkembangan teknologi yang semakin maju dan berkembang. Menciptakan mutu dan kualitas pendidikan yang baik maka harus sejalan dengan perkembangan teknologi dengan menyesuaikan proses pembelajaran di dalam kelas. Proses pembelajaran di dalam kelas tentunya akan menarik jika menggunakan alat bantu berupa media pembelajaran yang digunakan oleh pendidik dalam hal ini guru. media adalah alat bantu untuk menyampaikan pesan kepada audiens atau peserta didik, pesan yang dimaksudkan adalah berupa materi pelajaran.

          Materi pelajaran akan terasa menyenangkan jika menggunakan alat bantu berupa media pembelajaran. Media pembelajaran itu sendiri mempunyai manfaat dan tujuan sebagai sumber belajar interaktif kepada peserta didik. Sebagai contoh guru PPKn ingin menjelaskan bagaimana implementasi nilai-nilai pancasila dalam kehidupan sehari-hari, maka guru tidak harus mengajak siswa keluar ruangan kelas untuk melihat di luar ruangan bagaimana implementasi nilai-nilai pancasila dalam kehidupan sehari-hari. Maka guru hanya menyediakan media pembelajaran berupa video atau film yang menampilkan bagaimana implementasi nilai-nilai pancasila dalam kehidupan sehari-hari dengan didukung dengan proyektor untuk menampilkan video secara jelas. Guru dituntut untuk kreatif dalam menciptakan model pembelajaran dalam kelas dan menggunakan media pembelajaran yang tepat dalam proses pembelajaran, agar proses pembelajaran tidak terasa membosankan bagi peserta didik. Namun beberapa masalah ditemukan terdapat beberapa sekolah yang tidak mempunyai sarana dan prasarana pendukung. Padahal, media sangat penting untuk perkembangan pendidikan dan dalam proses pembelajaran. Ini menunjukan betapa pentingnya media pembelajaran bagi pendidik dan bagi peserta didik. Tanpa Disadari, media sangat membantu aspek pendidikan, Media pembelajaran juga dapat membangkitkan motivasi belajar siswa dan tentu ini akan meningkatkan hasil dan prestasi siswa. Dalam pembahasan kali ini terdapat beberapa pembahasan diantaranya ; Media Pendidikan, Perkembangan Media Pendidikan, Proses Belajar Mengajar Sebagai Proses Komunikasi Dan Kegunaan Media Dalam Proses Belajar Mengajar

B. Pembahasan. 

         Proses belajar terjadi secara kompleks dimulai kita dari lahir sampai kita ke liang lahat. Tanda seseorang telah belajar ditandai dengan perubahan mulai dari pengetahuan (Kongnitif), keterampilan (Psikomotorik), nilai dan sikap (Afektif). Tidak semua dalam proses perubahan tingkah laku merupakan bagian Proses pembelajaran seagai contoh seseorang yang pendiam pergi ramai-ramai bersama teman-teman disuatu Bar, keluar dari Bar seseorang dan teman-temannya tertawa-tawa, dan berteriak-berteriak tidak jelas. nah, ini menunjukan bukan bagian dari proses pembelajaran. 

B.1 Pengertian Media.       

         Pengertian Media secara Harfiah  berasal dari kata Medium berarti perantara, atau pengantar Briggs (1970) berpendapat bahwa, media adalah segalaa alat fisik yang dapat menyajikan pesan serta merangsang siswa untuk belajar, diantaranya buku, film, kaset, film bingkai. Media hendaknya dapat dimanipulasi, dapat dilihat, didengar dan dibaca. Media adalah segala sesuatu yang dapat digunakan untuk menyalurkan pesan dari pengirim ke penerima sehingga dapat merangsang pikiran, perasaan, perhatian dan minat serta perhatian siswa sedemikian rupa sehingga proses belajar terjadi.

B.2 Perkembangan Media Pendidikan.

          Pada mulanya media dianggap sebagai alat bantu mengajar guru. Alat bantu yang digunakan saat itu yaitu media visual misalnya gambar, model, objek, dan alat-alat lainnya yang dapat memberikan pengalaman kongret, motivasi belajar dan mempertinggi daya serap dan retensi belajar siswa. Edger Dale mengadakan klasifikasi tingkat yang paling kongkret ke arah yang paling abstrak. Pada akhir tahun 1950, teori komunikasi mulai mempengaruhi penggunaan alat bantu audio visual.  Baru pada tahun 1960 sampai dengan 1965 siswa sebagai komponen yang penting dalam proses belajar mengajar. Pendidik adalah mengubah tingkah laku siswa. Sistem mulai menampakkan pengaruhnya dalam kegiatan pendidikan. Pada tahun 1965 Sistem mulai menempatkan pengaruhnya dalam kegiatan pendidikan dan kegiatan pembelajaran. Sudah layaknya media  tidak lagi hanya kita pandang sebagai alat bantu belakanbg namun sebagai alat bantu, media dapat mewakili guru menyampaikan informasi secara lebih teliti. 

 

  C. Kesimpulan. 

         Bahwa media sangat berperan dalam proses pembelajaran di dalam kelas. Media pembelajaran tentunya mempunyai banyak manfaat diantaranya meningkatkan motivasi belajar siswa dan perkembangan siswa.  Tinggal bagaimana cara guru memanfaatkan media untuk membantu guru dalam proses pembelajaran di dalam kelas. Pengembangan media pembelajaran sangat diperlukan oleh guru itu sendiri, ini akan berdampak pada perkembangan siswa itu sendiri.